Kita sebagai orangtua seringkali mengikutkan anak kita berbagai macam les tambahan di luar sekolah seperti les matematika, les bahasa inggris, les fisika dan lain-lain. Kami yakin hal ini dilakukan untuk mendukung anak agar tidak tertinggal atau menjadi yang unggul di sekolah. Bahkan, terkadang ide awal mengikuti les tersebut tidak datang dari si anak, namun datang dari kita sebagai orangtua. Benar tidak?
Memang, saat ini kita menganggap tidak cukup jika anak kita hanya belajar di sekolah saja, sehingga kita mengikutkan anak kita bermacam-macam les. Kita ingin anak kita pintar berhitung, kita ingin anak kita mahir berbahasa inggris, kita juga ingin anak kita jago fisika dan lain sebagainya. Dengan begitu, anak memiliki kemampuan kognitif yang baik.
Ini tiada lain karena, pendidikan yang diterapkan di sekolah-sekolah juga menuntut untuk memaksimalkan kecakapan dan kemampuan kognisi. Dengan pemahaman seperti itu, sebenarnya ada hal lain dari anak yang tidak kalah penting yang tanpa kita sadari telah terabaikan. Apa itu? Yaitu memberikan pendidikan karakter pada anak didik. Kami mengatakan hal ini bukan berarti pendidikan kognitif tidak penting, bukan seperti itu!
Maksud kami, pendidikan karakter penting artinya sebagai penyeimbang kecakapan kognitif. Beberapa kenyataan yang sering kita jumpai bersama, seorang pengusaha kaya raya justru tidak dermawan, seorang politikus malah tidak peduli pada tetangganya yang kelaparan, atau seorang guru justru tidak prihatin melihat anak-anak jalanan yang tidak mendapatkan kesempatan belajar di sekolah. Itu adalah bukti tidak adanya keseimbangan antara pendidikan kognitif dan pendidikan karakter.
Ada sebuah kata bijak mengatakan, ilmu tanpa agama buta, dan agama tanpa ilmu adalah lumpuh. Sama juga artinya bahwa pendidikan kognitif tanpa pendidikan karakter adalah buta. Hasilnya, karena buta tidak bisa berjalan, berjalan pun dengan asal nabrak. Kalaupun berjalan dengan menggunakan tongkat tetap akan berjalan dengan lambat.
Sebaliknya, pengetahuan karakter tanpa pengetahuan kognitif, maka akan lumpuh sehingga mudah disetir, dimanfaatkan dan dikendalikan orang lain. Untuk itu, penting artinya untuk tidak mengabaikan pendidikan karakter anak didik. Lalu apa sih pendidikan karaker itu?
Jadi, pendidikan karakter adalah pendidikan yang menekankan pada pembentukan nilai-nilai karakter pada anak didik. Kami mengutip empat ciri dasar pendidikan karakter yang dirumuskan oleh seorang pencetus pendidikan karakter dari Jerman yang bernama FW Foerster.
Pertama, pendidikan karakter menekankan setiap tindakan berpedoman terhadap nilai normatif. Anak didik menghormati norma-norma yang ada dan berpedoman pada norma tersebut.
Kedua, adanya koherensi atau membangun rasa percaya diri dan keberanian, dengan begitu anak didik akan menjadi pribadi yang teguh pendirian dan tidak mudah terombang-ambing dan tidak takut resiko setiap kali menghadapi situasi baru.
Ketiga, adanya otonomi, yaitu anak didik menghayati dan mengamalkan aturan dari luar sampai menjadi nilai-nilai bagi pribadinya. Dengan begitu, anak didik mampu mengambil keputusan mandiri tanpa dipengaruhi oleh desakan dari pihak luar.
Keempat, keteguhan dan kesetiaan. Keteguhan adalah daya tahan anak didik dalam mewujudkan apa yang dipandang baik. Dan kesetiaan marupakan dasar penghormatan atas komitmen yang dipilih.
Pendidikan karakter penting bagi pendidikan di Indonesia. Pendidikan karakter akan menjadi basic atau dasar dalam pembentukan karakter berkualitas bangsa, yang tidak mengabaikan nilai-nilai sosial seperti toleransi, kebersamaan, kegotongroyongan, saling membantu dan mengormati dan sebagainya.
Pendidikan karakter akan melahirkan pribadi unggul yang tidak hanya memiliki kemampuan kognitif saja namun memiliki karakter yang mampu mewujudkan kesuksesan. Berdasarkan penelitian di Harvard University Amerika, ternyata kesuksesan seseorang tidak semata-mata ditentukan oleh pengetahuan dan kemampuan teknis dan kognisinyan (hard skill) saja, tetapi lebih oleh kemampuan mengelola diri dan orang lain (soft skill).
Penelitian ini mengungkapkan, kesuksesan hanya ditentukan sekitar 20 persen hard skill dan sisanya 80 persen oleh soft skill. Dan, kecakapan soft skill ini terbentuk melalui pelaksanaan pendidikan karater pada anak didik.
Berpijak pada empat ciri dasar pendidikan karakter di atas, kita bisa menerapkannya dalam pola pendidikan yang diberikan pada anak didik. Misalnya, memberikan pemahaman sampai mendiskusikan tentang hal yang baik dan buruk, memberikan kesempatan dan peluang untuk mengembangkan dan mengeksplorasi potensi dirinya serta memberikan apresiasi atas potensi yang dimilikinya, menghormati keputusan dan mensupport anak dalam mengambil keputusan terhadap dirinya, menanamkan pada anak didik akan arti keajekan dan bertanggungjawab dan berkomitmen atas pilihannya.
Menurut kami, sebenarnya yang terpenting bukan pilihannnya, namun kemampuan memilih kita dan pertanggungjawaban kita terhadap pilihan kita tersebut, yakni dengan cara berkomitmen pada pilihan tersebut.
Pendidikan karakter hendaknya dirumuskan dalam kurikulum, diterapkan metode pendidikan, dan dipraktekkan dalam pembelajaran. Selain itu, di lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar juga sebaiknya diterapkan pola pendidikan karakter. Dengan begitu, generasi-generasi Indonesia nan unggul akan dilahirkan dari sistem pendidikan karakter.
Semoga bermanfaat.
Ingin tahu tipe kepribadian anda? Yuk coba tes kepribadian ini GRATIS!
Ada dasarnya kebanyakan orangtua hanya ingin anaknya pandai dalam menghafal saja, mereka tidak memikirkan karakter anak mau jadi apa nantinya. Sangat disayangkan sekali.
Pendidik mampu memahami bagaimana karakter setiap siswa,supaya sesuai daya pemahaman dan penangkapan pengetahun mereka harus di terapkan pendidikannya, sehingga tidak ada siswa yang keterbelakangi dari dunia pengembangan pendidikan saat ini.
Semoga pendidikan diindonesia semakin baik, sehingga bangsa indonesia semakin maju. Amin.
Pendidikan di Indonesia masih perlu diperbaiki, sistem-sistem perlu dibenahi oleh pemerintah.
Bagaimana caranya untuk membentuk karakter anak agar bisa lebih percaya diri?
Anda bisa mendownload e-booknya secara gratis di website kami.
Setelah saya mencoba menganalisa, mengapa kencenderungan pendidikan di negara kita lebih mengutamakan kognitif dibandingkan yang lain adalah karena budaya masyarakat indonesia yang umumnya suka praktis.
Kemampuan kognitif bisa kita lihat dalam beberapa minggu saja, bahkan beberapa hari. Tetapi, karakter baru bisa kita lihat setelah beberapa lama, bahkan mungkin hitungan tahun. Lamanya menunggu hasil ini membuat mereka memilih yang instan.
Kita maunya hasil instan.
Bagus
Apakah pendidikan karakter bisa dilakukan terhadap orang dewasa? Seberapa efektif hal tersebut jika dibandingkan dengan pendidikan karakter pada anak?
Bisa dan sama efektifnya jika memahami pola orang dewasa tersebut.
Pendidikan karakter adalah cara membentuk wajah pendidikan Islam di Dunia, karena karakter itu adalah sebuah warna khas pendidikan Islam yang berbasis rahmatalli’alamin.
Pendidikan karakter diawali dari keluarga, dan contoh adalah pendidikan karakter terbaik.
Pendidikan indonesia memang mengacu pada teoritis, penerapan masih kekurangan. tinggat kelulusa juga tolak ukurnya hanya pada hasil ujian nasional.
Jika orangtua terlalu sibuk dengan pekerjaannya, apakah ketidak percayaan diri pada anak berpengaruh dalam jangka panjang?
Tidak selalu, tergantung kepribadian anaknya. Ada anak yang memiliki kepribadian koleris atau sanguin cenderung lebih percaya diri dari sejak lahir.
What about this?
“Sekolah itu penting, tetapi banyak yang salah terutama di INDONESIA.
Sekolah dari TK sampai SMA itu percuma!
Kenapa ?
Karena di INDONESIA guru mendidik siswa menjadi GURU.
Dengan mengharuskan siswa bisa menguasai semua pelajaran.
Ketika guru menguasai satu pelajaran kenapa siswa harus menguasai semua pelajaran.
Coba saja guru matematika dibandingkan sama guru seni budaya? Dan sebaliknya.
Apakah guru tersebut menguasai pelajaran itu?
Pada dasarnya manusia tidak sempurna.
Kenapa tidak sejak kecil di INDONESIA tidak mengharuskan untuk anak memilih mata pelajaran. Seperti orang kuliah, tetapi kuliah sejak kecil agar si siswa tidak di jejali berbagai mata pelajaran.
Sehingga kreatifitas anak tidak buntu.
Karena siswa dari kecil di jejali banyak pelajaran, dia hanya memakai otak kiri untuk menghafal dan tidak menggunakan otak kanannya.”
Deddy Corbuzier
Terima kasih atas masukan anda.
Bisa-bisanya mengatakan sekolah TK sampai SMA percuma, anda bisa membaca dan mengetik komen disini apa bukan karena sekolah?
Tidak perlu dibanding-bandingkan, kenapa siswa harus menguasai semua sedangkan guru hanya satu mata pelajaran saja. Seharusnya memang belajar ilmu pengetahuan sistemnya mengerucut. Di tingkat dasar, anak-anak yang umumnya masih tinggi rasa penasarannya sudah seharusnya terlayani dengan tahu banyak hal. Semakin dewasa semakin mengerucut. SMA mulai ada penjurusan, S1 lebih spesifik pada satu bidang ilmu, S2 dicetak menjadi spesialis di bidangnya.
Kenapa guru hanya satu dua pelajaran saja? Ya karena guru harus ahli di bidang itu! Bukankah akan lebih mengena jika pelajaran disampaikan oleh yang ahli atau menguasai bidangnya? Matematika diajarkan oleh yang ahli matematika, IPA disampaikan oleh yang ahli IPA?
Saya pribadi kasian kalau anak harus diminta memilih yang sesuai minatnya sejak dini. Biarkan anak mengembara sebebas mungkin, sejalan dengan bertambahnya kematangan berpikir, suatu saat dia akan bisa menemukan minat dan potensi dirinya. Let it flow.
Kalau hanya 1 pengetahuan saja yang diberikan maka anak tidak mengenal dunia dan sejarah dunia sepenuhnya, seperti hanya mengenal 1 sisi mata uang saja.
Bagaimana peranan pendidikan karakter dalam mengantisipasi maraknya seks bebas dikalangan pelajar?
Mohon dijelaskan
Terima Kasih
Kami beru menerbitkan e-book Etika Berjatuh Cinta untuk urusan yang satu ini.
Semoga menginspirasi dan bermanfaat.
Mantap bukanya
Bagaimana cara membangun keberanian anak untuk tampil penuh rasa percaya diri dan membentuk kepribadian anak yang memiliki etika yang baik dalam berbicara dengan orangtua? Mohon penjelasanya, kebetulan anak saya berusia 8 tahun kelas 3 SD.
Terima Kasih.
Penjelasannya sudah ada di E-book kami, 7 Cara Meningkatkan Rasa Percaya Diri Anak. Silahkan anda download di website kami dan pelajari.
Saya memahami pendidikan karakter juga sebagai sarana peningkatan moralitas dan kesadaran yang lebih pada setiap calon-calon cendekia. Dimana kesadaran akan dalamnya hakikat dari pendidikan itu seperti apa dan bagaimana, maka dengan pendidikan karakter saya yakin hal itu dapat mengatasi morat-maritnya moral pemimpin yang bisa dikata sedang sakit saat ini, bila hal itu dapat ditekankan se-optimal mungkin. Pendidikan karakter seyogyanya juga tidak hanya dilakukan di lingkungan sekolah atau perguruan tingi saja. Saya kira lebih dari itu, karena secara kekerabatan peran keluarga dalam hal ini orangtua harus terlibat dalam pendidikan karakter dan harus disadari pula otoritas orangtua terhadap pendidikan anak yang hanya memikirkan sisi pragtis saja itu malah akan menambahkan dampak yng buruk bila tidak diimbangi kesadaran pendidikan karakter dari keluarga.
Benar sekali anak harus dikontrol oleh orangtua dan support maunya ke mana yang penting positif.
Tentunya pendidikan karakter harus sudah dimulai sejak dini, tetapi apabila di rumah anak terlanjur manja dan kurang percaya diri, selain sugesti adakah hal lain yang dapat dilakukan pihak sekolah? Menghadapi seorang anak tentunya berbeda dengan menghadapi banyak anak.
Mohon bantuannya, karena karakter yang baik merupakan tujuan utama kami seperti ungkapan diatas.
Berikan disiplin dalam lingkungannya. Disiplin dan lingkungan sangat penting untuk membentuk karakter anak. Pihak sekolah dapat membuat aturan kelas yang berkomitmen tinggi serta penuh disiplin. Ingat peraturan di kelas tersebut harus dijalankan dan jika melanggar ada konsekuensi yang tegas. Itu saja yang perlu dilakukan sekolah dan hukuman sebaiknya mengambil hak anak, seperti tidak boleh istirahat dan lain-lain.
Bagaimana solusi jika seorang anak berusia 9 tahun tidak mau menulis atau apa pun disekolah?
Berikan pengalaman belajar yang menyenangkan seperti bermain, dan situasi belajar yang tenang, tentram serta aman. Bukan situasi yang tegang dan mengancam.
Website yang bagus, isinya bagus juga terimaksih informasinya
Bagaimana cara mengatasi peserta didik yang bekerjasama dalam menyelesaikan tugas individu atau menyontek massal?
Terima kasih
Anda bisa setting kelas, tempat duduk, ketegasan pengawas, peraturan yang dijelaskan diawal, disepakati serta dilakukan.
Mohon penjelasan mengenai metode penanaman nilai-nilai pendidikan karakter!
Metode penanaman nilai pendidikan karakter bisa anda baca di buku kami 7 Hari Membentuk Karakter Anak, karena akan sangat panjang jika dijelaskan di forum ini.
Bagaimana mengatasi anak – anak yang sebenarnya dia anak yang sangat aktif tapi dia terkadang kurang percaya diri, mohon solusi untuk mengatasinya?
Berikan sugesti-sugesti berupa kata-kata yang membangkitkan rasa percaya dirinya, misal: kamu anak hebat, kamu anak yang cerdas dan sejenisnya.
Teknik ini harus sesering mungkin diulang oleh banyak orang, seluruh isi rumah dan bekerjasamalah dengan guru sekolah. Lakukan dan katakan dengan tulus. Teknik ini disebut flooding (membanjiri), membanjiri isi pikiran anak dengan rasa percaya diri.
Bagaimana kita menanggapi anak yang percaya dirinya kurang? Karena akibat kepercayaan diri yang kurang, sikap mereka menjadi takut, kurang komunikatif. Terkadang anak-anak ini cenderung suka marah karena emosionalnya masih sangat tinggi. Pertanyaan saya, bagaimana cara menanganinya? Terima kasih.
Percaya diri terbentuk secara bertahap, tidak perlu dipaksakan jika masih kecil. Berikan kepercayaan dan rasa aman, jika perlu ditemani. Dengan itu secara bertahap akan tumbuh rasa mampu dan percaya diri.